Jual Kendaraan Sekarang Bisa Lebih Mudah dengan Titip Lelang Mobil

Saat ini peminat mobil semakin lama memang semakin tinggi, lebih-lebih untuk pasar mobil bekas. Kebutuhan mobil untuk liburan bersama dengan keluarga menjadi salah satu penyebabnya. Dengan peluang ini, menjual mobil bekas tentu bisa dilakukan dengan mudah.

Sayangnya, menjual mobil bekas tidak semudah seperti kelihatannya. Kamu akan dihadapkan dengan pembeli yang hanya sekeda bertanya, atau bahkan tidak ada calon pembeli yang melirik kendaraanmu.

Sebenarnya, untuk mengatasi hal ini, kamu bisa titip lelang mobil melalui IBID. IBID merupakan balai lelang untuk melelang produk otomotif, contohnya seperti mobil. IBID sendiri adalah anak perusahaan dari PT Serasi Autoraya (SERA)

Langkah Mudah Mengikuti Titip Lelang IBID

 

Salah satu fasilitas yang ditawarkan IBID adalah Titip Lelang. Metode Titip Lelang ini bukan hanya dapat diikuti oleh finance, korporasi, perusahaan swasta maupun pemerintah, namun metode ini juga dapat diikuti oleh personal atau perorangan.

Untuk mengikuti Titip Lelang IBID, berikut langkah yang dapat kamu ikuti:

  1. Unduh aplikasi IBID di Google Play Store, Huawei AppGallery serta AppStore, selain itu kamu juga dapat mengunjungi website IBID
  2. Isi seluruh formulir Titip Lelang yang diberikan. Bila kamu merupakan pengguna personal, kamu dapat mendaftar sebagai Individu
  3. Bawa unit ke Cabang IBID yang paling dekat dengan rumahmu untuk melakukan inspeksi unit oleh Petugas ACV atau Astra Car Valuation
  4. Sesudah proses inspeksi selesai dilakukan, nantinya petugas akan memberi rincian detail kondisi mobil dan rekomendasi harga dasar mobil
  5. Bila kamu sudah bersepakat dengan harga tersebut, mobil bisa langsung dilelangkan sesuai dengan jadwal lelang mobil IBID yang paling dekat, baik dengan cara Time Auction maupun Live Auction.

Metode Lelang Flash Auction

Sebenarnya, selain dengan menggunakan Time Auction serta Live Auction, kamu dapat menjual mobil dengan metode Flash Auction. Flash Auction merupakan metode pelelangan yang mudah, cepat serta transparan.

Bahkan, Flash Auction dapat dijadikan sebagai solusi bagi kamu yang ingin menjual dan membutuhkan kendaraan roda empat ini dalam waktu dekat. Flash Auction diselenggarakan dengan cara online serta durasi singkat.

Tentu saja metode Flash Auction memiliki keuntungan tersendiri karena mobil yang sudah diinspeksi tenaga asli dapat dilelangkan di hari yang sama dan kamu tidak perlu menunggu jadwal regular yang disediakan.

Bukan hanya itu, ada berbagai promo menarik yang bisa diperoleh, seperti:

  • Voucher cashback hingga mencapai jutaan rupiah
  • Cashback diberikan dalam bentuk e-wallet
  • Gratis pick up unit
  • Fee spesial hanya 2.5%
  • Gratis 4X biaya parkir

IBID memang memberikan kemudahan tersendiri bagi kamu yang ingin menjual kendaraan khususnya mobil, jadi masih ingin sibuk mencari pembeli mobil? Agar lebih mudah titip lelang, kamu bisa mendownload aplikasi IBID di Appstore maupun di Google Play Store.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *